Selasa, 02 Juni 2020

Sejarah Pramuka

Sejarah Pramuka
Berbicara mengenai kepramukaan di seluruh dunia, orang-orang sering kali mengaitkan dengan nama sesosok laki- laki tangguh. Laki-laki tersebut ialah Lord Robert Baden Powell of Gillwell. Beliaulah yang mendirikan gerakan Pramuka di dunia. Sejarah Pramuka di dunia dan Indonesia berawal dari negara Inggris.Pramuka atau Praja Muda Karana merupakan suatu organisasi yang berkembang secara internasional. Meski demikian, hal ini bukan merupakan rencana khusus yang disusun oleh Baden Powell. Melainkan dilihat dari manfaat Pramuka itu sendiri, sehingga masyarakat di dunia menerima organisasi Pramuka.
Dimana di dalamnya banyak sekali kontribusi dari Baden Powelluntuk gerakan Pramuka. Kiprah Pramuka sendiri sangat baik di masyarakat. Karena organisasi ini mendekatkan anggotanya dengan alam, sosial dan memperkuat hubungan dengan Tuhan. Bahkan anggotanya memiliki tingkatan tertentu sesuai dengan usia uang dimiliki.

Pengertian Pramuka

Sejarah Pramuka
Pramuka adalah organisasi atau gerakan kepanduan yang menjadi wadah proses pendidikan kepramukaan yang dilaksanakan di Indonesia. Di dalam dunia internasional, Pramuka disebut dengan istrilah Kepanduan (Boy Scout).
Pramuka sendiri merupakan sebutan bagi para anggota gerakan pramuka yang meliputi pramuka siaga, penggalang, penega dan pandega.Sedangkang kelompok anggota pramuka lainnya yaitu pembina pramuka, andalana, pelatih, pamong saka, staf kwartir dan majelis pembimbing. Untuk mejadi seorang pramuka pun harus dilantik menjadi anggota dengan mengucapkan janji (satya) pramuka terlebih dahulu.
Dengan penjelasan tersebut, dapat disimpulkan sebagai berikut :
  • Kepramukaan adalah sebuah sistem pendidikan
  • Gerakan pramuka adalah organisasi yang melaksanakan sistem tersebut (kepramukaan)
  • Pramuka adalah anggota dari gerakan pramuka

Tujuan Gerakan Pramuka

Sejarah Pramuka
Gerakan Pramuka sebagai penyelenggara pendidikan kepanduan yang merupakan bagian pendidikan nasional. Dengan tujuan untuk membina kaum muda dalam mencapai potensi spiritual, sosial, intelektuan dan fisik. Gerakan Pramuka terwujud dalam :
  • Membentuk kepribadian dan akhlak mulia kaum muda
  • Menanamkan semangan kebangsaan, cinta tanah air dan bela negara bagi kaum muda
  • Meningkatkan keterampilan kaum muda, agar siap menjadi anggota masyarakat yang bermanfaat, patriot serta pejuang yang tangguh.
  • Menjadi calon pemimpin bangsa yang handal di masa depan

Sejarah Berdirinya Pramuka

Sejarah Pramuka
Sejarah Pramuka baik di Indonesia maupun di dunia tidak pernah lepas dari Baden Powell selaku Bapak Pandu Sedunia, pendiri gerakan Pramuka. Bermula ketika pria ini melaksanakan perkemahan pertamanya bersama 22 anak laki-laki pada tanggal 25 Juli 1907 di Pulau Brownsea, Inggris.
Perkemahan tersebut dilakukan selama 8 hari. Dan segala sesuatu yang terjadi saat itu menjadi dampak yang besar bagi sejarah Pramuka Dunia.
Sejak kecil, Baden Powell dikenal seagai anak yang sangat cerdas, lucu dan gembira. Sehingga disukai oleh banyak orang. Bahkan ia juga pintar dalam memainkan beberapa alat musik seperti biola dan piano.
Saat dewasa Baden Powell bergabung dengan Militer Inggris yang memberikan pengalaman sebagai seorang tentara. Sikap militer yang melekat pada dirinya yaitu tegas, disiplin dan terampil inilah yang menjadi ciri khas gerakan Pramuka.
Pengalaman-pengalaman yang dialami olehnya, kemudian ditulis dalam buku yang menjadi asal mula munculnya sejarah Pramuka di dunia.

Sejarah Pramuka Di Dunia

Sejarah Pramuka
Sejarah Pramuka di dunia dimulai ketika Baden Powell mencatat pengalamannya dalam buku Scouting for Boys tahun 1908. Buku itu sengaja dibuat sebagai panduan dalam acara perkemahan yang dirintisnya.
Tidak hanya di Inggris, buku ini juga laris di negara-negara lain. Sehingga organisasi-organisasi Pramuka bermunculan yang ditujukan kepada anak laki-laki saja. Pada tahun 1912, bersama Agnes yang merupakan adik perempuan Baden Powell mendirikan organisasi Pramua untuk wanita dengan nama Girl Guides.
Pada tahun 1916, didirikan organisasi Pramuka untuk usia siaga. Organisasi tersebut dinamai CUB (anak serigala). Kemudian tahun 1918, didirikannya Rover Scout yang merupakan kelompok untuk remaja berusia 17 tahun.
Dan tahun 1922, Baden Powell kembali mempublikasikan buku Rouvering to Success (Mengembara Menuju Bahagia). Dimana buku tersebut bercerita tentang seorang pemuda yang sesegera mungkin mengayuh perahu sampannya menuju pantai bahagia.
Tanggal 30 Juli sampai 8 Agustus 1920 di Olympis Hall, London, sejumlah 800 orang partisipan Pramuka melakukan jambore dunia untuk pertama kalinya. Jambore ini diikuti oleh 34 negara. Dan dalam acara tersebut, Baden Powell dinobatkan sebagai Bapak Pandu Sedunia (Chief Scout of The World).
Dan di tahun yang sama dibentuk pula Dewan Internasional organisasi Pramuka yang beranggotakan 9 orang. Dimana Kota London merupakan kantor kesekrariatan Pramuka sedunia. Yang kemudian dipindahkan ke Ottawa, Kanada tahun 1958 dan berpindah lagi ke Geneva, Swiss tahun 1968.

Sejarah Pramuka Di Indonesia

Sejarah Pramuka
Sejarah Pramuka di Indonesia dimulai dengan pasang surut dalam aktivitas organisasi. Dimana pada saat itu Indonesia masih berada dalam masa penjajahan.
Sehingga Indonesia dikenal dengan tiga masa Pramuka. Yaitu Gerakan Pramuka pada Masa Penjajagan Belanda, Gerakan Pramuka pada Masa Penjajagan Jepang dan Gerakan Indonesia setelah Indonesia Merdeka.

Sejarah Lahirnya Pramuka di Indonesia

RAMUKA adalah organisasi pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan di Indonesia. Bagaimana sejarah lahirnya pramuka di Tanah Air? Kali ini Cerita Pagi akan mengulasnya secara singkat.

Pramuka merupakan singkatan dari praja muda karana, yang memiliki arti rakyat muda yang suka berkarya. Dalam dunia internasional, Pramuka disebut dengan istilah ‘Kepanduan’ (Boy Scout).

Sejarah pramuka di Indonesia tidak terlepas dari Gagasan Baden PowelI yang merupakan Bapak Pandu sedunia. Lord Robert Baden-Powell Of Gilwell menuliskan pengalaman dalam pembinaan remaja di negara lnggris, yang kemudian tumbuh berkembang menjadi gerakan kepanduan (kepramukaan).
Ide cemerlang Baden-Powell yang ditulis dalam buku Scouting for Boys menyebar ke berbagai negara, termasuk ke Belanda dengan nama "Padvinder". Oleh orang Belanda, gagasan itu dibawa ke Hindia Belanda (Indonesia) yang merupakan daerah jajahannya. Kemudian didirikanlah organisasi bernama NIPV (Nederland Indische Padvinders Vereeniging atau Persatuan Pandu-Pandu Hindia Belanda).

Melihat gerakan kepanduan itu, tokoh-tokoh gerakan nasional berniat mendirikan Padvinders (Pandu) untuk anak bangsa dan kemudian muncullah Padvinders Indonesia seperti JPO (javaanse Padvinders Orgcmizatie), JJP (jong java Padvindery), NATIPIJ (Nationale Islamftsche Padvinderzj), SIAP (Sarekat Islam Afdeling Padvindery), dan Padvinders Muhammadiyah yang kemudian menjadi nama Hizbul Wathan atau HW.

Sejarah telah mencatat bahwa gerakan pramuka (kepanduaan) turut berperan aktif dalam Kongres Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928 yang mencetuskan sumpah pemuda sehingga kepanduan Indonesia semakin berkembang. KH Agus Salim mencetuskan ide untuk mengganti Padvenders dengan nama Pandu atau kepanduan setelah adanya larangan Pemerintah Hindia Belanda menggunakan istilah Padvindery.

Dengan meningkatnya kesadaran nasional setelah Sumpah Pemuda, maka pada tahun 1930 organisasi kepanduan seperti IPO, PK (Pandu Kesultanan), dan PPS (Pandu Pemuda Sumatra) bergabung menjadi KBI (Kepanduan Bangsa Indonesia). Kemudian tahun 1931 terbentuklah PAPI (Persatuan Antar Pandu Indonesia) yang kemudian berubah menjadi BPPKI (Badan Pusat Persaudaraan Kepanduan Indonesia) pada tahun 1938.

Pada masa penjajahan Jepang, pergerakan Kepanduan sempat dilarang karena para pandu ikut terjun dan bahu-membahu memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Namun, idealisme dan semangat tetap menjiwai para pandu.

Setelah kemerdekaan Indonesia, terbentuklah Pandu Rakyat Indonesia di Solo pada tanggal 28 Desember1945 yang merupakan satu-satunya organisasi kepanduan Indonesia dengan keputusan Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan Nomor 93/Bhg.A, tanggal 1 Februari 1947.
Pada awal tahun 1950, banyak bermunculan organisasi-organisasi kepanduan sehingga Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan, mengganti keputusan Nomor 93/Bhg.A, Tanggal 1 Februari 1947 dengan Keputusan Nomor 23441/ Kab, Tanggal 6 September 1951.
Hal ini memungkinkan organisasi kepanduan lain selain Pandu Rakyat Indonesia. Pada tanggal 16 September 1951, terbentuklah IPINDO (Ikatan Pandu Indonesia) yang diterima menjadi anggota Internasional Conference (Organisasi Kepanduan Sedunia) mewakili Indonesia masuk dalam Far East Regional Scout Officer pada tahun 1953.

Pada tahun 1954, terbentuklah organisasi POPPINDO (Persaudaraan Organisasi Pandu Puteri Indonesia) dan PKPI (Kepanduan Putri Indonesia) yang melebur menjadi PERKINDO (Persatuan Kepanduan Indonesia).

Perkembangan Gerakan Pramuka Indonesia
Dalam kurun waktu 1950-1960 banyak organisasi kepanduan tumbuh di Indonesia. 100 organisasi kepanduan yang terhimpun dalam tiga federasi organisasi, yaitu IPINDO, POPPINDO dan PKPI. Pada tanggal 9 Maret 1961, Presiden Soekarno memberikan amanat pemimpin pandu di Istana Merdeka. 

Presiden Soekarno menyatakan pembubaran semua organisasi kepanduan di Indonesia dan kemudian meleburnya menjadi organisasi baru yang bernama Gerakan Pramuka dengan lambang tunas kelapa. Dengan bantuan Perdana Menteri Ir Juanda, maka perjuangan menghasilkan Keppres No 238 Tahun 1961 tentang Gerakan Pramuka yang pada tanggal 20 Mei 1961 ditandatangani oleh Pjs Presiden RI Ir Juanda karena Presiden Soekarno sedang berkunjung ke Jepang.

Akhirnya Gerakan Pramuka diperkenalkan resmi kepada khalayak pada tanggal 14 Agustus 1961 bersamaan dengan Presiden RI menganugerahkan panji-panji sebagai penghargaan keikutsertaan para pandu dalam mengisi kemerdekaan Indonesia. Sejak itulah, pada tanggal 14 Agustus 1961 ditetapkan sebagai Hari Pramuka yang setiap tahun diperingati seluruh anggota Gerakan Pramuka se-Indonesia.

Tidak hanya di Jakarta, namun juga di berbagai daerah di Indonesia. Di Ibukota Jakarta, digelar apel besar diikuti 10.000 anggota Gerakan Pramuka yang dilanjutkan dengan pawai pembangunan dan defile di depan Presiden dan berkeliling Jakarta. 

Berdasarkan Surat Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka tahun 1988 di Dili, Timor-Timor nomor 10/MUNAS/88 tentang Bapak Pramuka, Sri Sultan Hamengku Buwono IX Raja Kesultanan Yogyakarta (Gubernur Yogyakarta) dan juga Wakil Presiden Indonesia yang kedua antara 1973-1978 dan pernah menjabat sebagai Ketua Kwartir Gerakan Pramuka adalah Bapak Pramuka Indonesia.

Jambore Pramuka 
Jambore adalah pertemuan pramuka penggalang dalam bentuk perkemahan besar yang diselenggarakan oleh Kwartir Gerakan Pramuka dari tingkat yang paling ranting sampai tingkat nasional. Bahkan di dunia pun diselenggarakan kegiatan serupa yang biasa disebut Jambore Dunia (World Scout Jamboree).Jambore di dunia berkembang ketika diselenggarakan pada tahun 1920 di Inggris. Mulai dari itu sampai sekarang telah terselenggara 23 kali Jambore Dunia.Di Indonesia dikenal dengan nama Jambore Nasional (Jamnas). Istilah ini disematkan pada pertemuan pramuka penggalang se-Indonesia dengan bentuk perkemahan besar yang diselenggarakan Kwartir Nasional (Kwarnas). Jambore Nasional dilaksanakan setiap 5 tahun sekali dengan peserta yang berasal dari seluruh Kabupaten dan Kota se-Indonesia.
Hingga kini, kegiatan Jambore Nasional telah dilaksanakan 10 kali. Berikut ini daftar lengkap Jamnas yang pernah dilaksanakan:
Jambore Nasional ke-1 1973: Situ Baru, Jakarta
Jambore Nasional ke-2 1977: Sibolangit, Sumatera Utara
Jambore Nasional ke-3 1981: Cibubur, Jakarta
Jambore Nasional ke-4 1986: Cibubur, Jakarta
Jambore Nasional ke-5 1991: Cibubur, Jakarta
Jambore Nasional ke-6 1996: Cibubur, Jakarta
Jambore Nasional ke-7 2001: Baturaden Jawa Tengah
Jambore Nasional ke-8 2006: Jatinangor, Jawa Barat
Jambore Nasional ke-9 2011: Danau Teluk Gelam Ogan Ilir Sumatera Selatan
Jambore Nasional ke-10 2016: Cibubur, Jakarta.


10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

1. The Avengers: Endgame


Untuk mengisi waktu luang saat di rumah, kamu bisa menyaksikan ‘The Avengers: Endgame’, film ini sebenarnya merupakan kelanjutan dari kisah Infinity War, alam semesta hancur.
Dengan bantuan anggota yang masih tersisa, Avengers berkumpul sekali lagi untuk mengembalikan keadaan serta mengalahkan Thanos dan memulihkan kembali alam semesta. The Avengers: Endgame ini berhasil menjadi film yang meraup pendapatan tertinggi sepanjang sejarah dengan megalahkan film Avatar yang rilis pada 2009 lalu.

2. Julie & Julia

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja
Film Julie & Julia juga bisa jadi penghiburmu di kala kamu sedang di rumah aja. Film garapan sutradara Nora Ephron ini menceritakan tentang bagaimana seorang juru masak amatir, Julie yang terobsesi dengan buku resep legendaris karangan koki Julia. Dalam film ini, kamu tak hanya dapat menikmati adu akting yang ciamik, namun juga akan terinspirasi untuk mecoba berbagai resep selama periode social distancing atau #DiRumahAja.

3. Our Little Sister

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

Bagi kamu penikmat film drama Jepang, rasanya wajib banget untuk menyaksikan film yang satu ini. Sinematografi dan kisah-kisahnya tak tak menarik dari drama Korea, loh. Film drama keluarga karya sutradari Hirokazu Koreeda ini, dibintangi oleh Haruka Ayase, Masami Nagasawa, hingga Suzy Hirose.
Mengisahkan tentang tiga saudara perempuan yang harus menyambut satu orang anggota keluarga baru, adik tiri perempuan dari pernikahan sang ayah. Namun, setelah sang ayah meninggal dunia, mereka bertiga terpaksa harus tinggal bersama saudara tiri tersebut. Kisah keluarga yang dekat dengan kehidupan di sekitar akan membuatmu belajar banyak hal tentang kasih sayang.

4. Parasite

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

Film yang berasal dari Korea Selatan ini bisa menjadi tontonan yang menarik ketika kamu sedang #DiRumahAja. Film garapan sutradara Bong Joon-ho ini merupakan sebuah film tragedi yang dibalut dengan komedi, paduan komedi gelap sekaligus drama yang mengangkat isu kesenjangan sosial tema  cerita yang berani didukung dengan akting para aktor yang memukau, membuat film yang ini sukses mendunia, tak heran jika film ‘Parasite’ ini, berhasil memboyong empat piala Oscar 2020.

5. The Host

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

Tak hanya mensutradarai film ‘Parasite’ saja, Bong Joon-ho juga sempat mensutradarai film The Host. Film ini menceritakan tentang kemunculan monster dari Sungai Han dan menculik seorang anak perempuan. Petuaangan seru sarat aksi dengan selipan drama dan kelakar yang segar, membuat The Host cocok untuk menghiburmu dikala social distancing.

6. Rurouni Kenshin

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja
Hingga kini, film yang dibintangi oleh Takeru Satoh dan Emi Takei masih sering disebut sebagai salah satu film adaptasi anime terbaik sepanjang masa. Film ini menampilkan kisah lembaran baru dari petualangan seorang mantan pembunuh bayaran bernama Kenshin Himura. Setelah selesai menonton film pertama, jangan sampai ketinggalan untuk menyaksikan sekuel dengan judul Rurouni Kenshin: Kyoto Inderno dan Ruroni Kenshin: The Legend Ends yang dirilis pada 2014 silam.

7. Extreme Job

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

Agar tidak bosan selama dua pekan #DiRumahAja, film dengan genre komedi sangat pas untuk menemanimu, salah satunya ‘Extreme Job’ ini. Film ini menceritakan tentang sekelompok polisi yang melakukan penyamaran untuk menyelidiki sebuah kelompok pengedar narkoba.
Dalam melakukan misinya, mereka memutuskan menyamar dengan membuka sebuah restoran ayam goreng di seberang markas kelompok yang mereka mata-matai. Meski pun awalnya restoran tersebut dibangun hanya untuk memata-matai saja, namun justri jadi terkenal dan laku keras karena ayam gorengnya sangat enak. Kesuksesan restoran ini pun membuat para polisi itu menjadi kesulitan menjaga penyamaran mereka.

8. Pengabdi Setan

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

Nah, bagi kalian pecinta film horor, kalian bisa menyaksikan film horor Indonesia seperti ‘Pengabdi Setan’, Film reboot dari horor klasik keluaran tahun 80-an dengan judul yang sama ini, sukses mendulang atensi penonton film Tanah Air. Pada tahun 2017 lalu, Pengabdi Setan menjadi film horor Indonesia terlaris, loh.
Sebab, film kary Joko Anwar ini mampu menghadirkan kengerian yang sama dengan versi aslinya. Tak hanya memperlihatkan teror horor yang membuat penonton terkaget-kaget, namun juga seakan mengajak penonton berpikir seputar misteri yang dihadirkan.

9. Pretty Boys

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja

Debut Tompi dan kehadiran duet kocak antara Desta dan Vincent di film ‘Pretty Boys’, menjadi salah satu perbincangan seru bagi penggemar film Indonesia. Adu akting antara Desata dan Vincent yang sudah lucu dan khas kemudian dibawa ke dalam layar lebar ternyata menjadi lebih bagus dan mengocok perut. Dipengaruhi ddengan sinematografi yang benar-benar apik dari film bergenre komedi. ‘Pretty Boys’ adalah salah satu film terbaik Indonesia di 2019. Wajib banget nih kamu tonton saat bosan di rumah.

10. Easy

10 Rekomendasi Film Seru Buat Kamu yang #DiRumahAja
Jika kamu termasuk penggemar tontonan serial, Easy bisa menjadi pilihan yang tepat. Seperti namanya, Easy memang termasuk serial ringan yang mudah dicerna dengan cerita yang segar dan tak terduga. Serial ini menghadirkan certa-cerita episodik tentang romansa. Alias setiap episodenya hadir dengan konflik yang terpisah dari episode-episode yang lain. Karena itu kamu bisa menontonnya secara acak sebagai selingan di antara to-do-list pekerjaan kantor yang mesti dibereskan di rumah.

Rabu, 08 April 2020

resep membuat bakwan jagung

bahan bahan
5 sendok makan tepung terigu
3 buah jagung manis disisir
3 batang daun seledri dirajang halus
3 butir bawang merah dicincang halus
2 siung bawang putih dicincang halus
1 batang wortel dicincang halus
1 sendok makan tepung beras
1 butir telur ayam
garam secukupnya
gula secukupnya
air secukupnya
minyak goreng secukupnya

langkah langkah
1.campurkan semua bahan ,kemudian tuangi air sedikit demi sediki. jangan sampai adonan terlalu encer.
2. bumbui  adonan bakwan jagung dengan garam dan gula secukupnya
3.ambil satu sendok adonan,kemudian goreng didalam minyak panas sampai berwarna kuning keemasan.

Sabtu, 30 November 2019


                TEKNIK PRESENTASI
Pengertian Presentasi Adalah


Pengertian Presentasi

Presentasi adalah penyajian atau penyampaian karya tulis atau karya ilmiah seseorang di depan forum undangan/peserta atau suatu kegiatan berbicara di depan masyarakat/khalayak ramai (audiens), dalam rangka mengajukan suatu ide atau gagasan untuk mendapatkan pemahaman atau kesepakatan bersama. Kehadiran peserta dalam presentasi bermanfaat untuk membuat presentasi secara lebih aktif dan lansar, serta efisien dalam jangka waktu yang ditentukan.
Orang yang menyampaikan presentasi disebut presentator atau presenter, sedangkan orang yang menghadiri presentasi disebut audience. Agar presentasi itu dapat berjalan secara selektif, ada beberapa hal yang perlu diperhitungkan.
Hal yang dimaksudkan tersebut adalah sebagai berikut :
a. menarik minat dan perhatian peserta
b. mengarahkan perhatian peserta
c. mempertahankan minat dan perhatian peserta
d. menjaga kefokusan pada presentasi yang disajikan
e. menjaga etika atau kode etik presentasi 



Fungsi Presentasi
  • Untuk menyampaikan informasi. Misalnya saja telah melakukan sebuah penelitian kemudian hasilnya ingin diinformasikan ke publik, maka bisa melalui presentasi.
  • Untuk memberikan motivasi. Kalau sering datang ke seminar motivasi dan sejenisnya, ya para motivator itu sedang melakukan presentasi yang tujuannya memotivasi.
  • Untuk berbagi ide. Misalnya saja di kantor ada meeting untuk membahas program baru, kemudian Anda punya ide program baru, bisa disampaikan melalui presentasi.
  • Untuk menjual (promosi). Presentasi juga bisa digunakan untuk menjual. Hanya saja cara menjualnya tidak secara terbuka, tetapi secara soft selling.
Teknik Presentasi
Slide presentasi juga berperan dalam penyampaian isi materi, selain dikemas dengan lebih singkat dan menarik, slide dapat menjadi fasilitas untuk memaparkan hasil penelitian. Kekoherensian (kepaduan/hubungan) slide akan mendukung kelancaraan presentasi dan menarik perhatian audiens, karena jika tidak adanya dukungan dari audiens dapat mengganggu kelancaran dalam presentasi. Misalnya audiens berbicara sendiri, gaduh, jenuh, hingga tidur. Selain itu slide juga dipengaruhi oleh software yang digunakan.
Terdapat beberapa pilihan perangkat lunak (software) yang dapat digunakan dalam presentasi yaitu: microssoft power point, open office impress,  flash point, macromedia flash, macromedia captivate.

Teknik presentasi dipengarihi :
a. Pembuatan slide presentasi
Berikut ini adalah teknik presentasi yang perlu diperhatikan saat pembuatan slide presentasi, yaitu:
  1. Pilih tema desain yang relevan
    Sebuah slide yang baik akan mampu menjelaskan ide dan gagasan yang ingin disampaikan oleh seorang presenter. Dengan demikian, audiens akan terbantu ketika melihat slide yang ditampilkan dan presenter lebih mudah dalam menjelaskan apa makna yang dikandung oleh slide tersebut. Tipe desain harus mengikuti prinsip relevansi artinya memiliki kesesuaian dengan topik yang dibicarakan misalnya presentasi ternak sapi dengan slide bergambar sapi.
  2. Hindari sajian teks panjang
    Pemakaian teks yang terlalu panjang dapat membuat slide tidak dapat terbaca oleh audiens. Apabila belum jelas, audien dapat membaca print out karya ilmiah tersebut, jika belum paham, audiens dapat bertanya pada sesi tanya jawab. Beberapa ahli presentasi menyarankan maksimum lima baris teks dalam sebuah slide. Dengan demikian jika Anda harus menampilkan teks dalam bentuk daftar, pastikan tidak lebih dari lima baris.
  3. Alur yang teratur
    Slide yang baik memiliki alur yang teratur, dari pendahuluan, penjelasan/isi, hingga penutup. Slide yang isinya melompat-lompat dari satu topik ke topik yang lain tanpa alur yang jelas akan menyulitkan audiens untuk memahaminya.
  4.  Berikan multimedia yang relevan
    Untuk menambah daya tarik, slide dapat ditambahkan multimedia yang relevan, seperti gambar, animasi, audio, video. Kesesuaian multimedia dengan topik pembicaraan harus saling mendukung, bukan malah membingungkan audiens.
  5. Satu slide, berisi satu pesan
    Slide presentasi yang baik hanya terfokus pada satu pesan. Tiap slide sebaiknya mewakili sebuah ide yang ingin dijelaskan. Jangan mencampur beberapa ide berbeda ke dalam satu slide. Audiens akan bingung dan sulit mencernanya.
  6. Perhatikan karakter huruf  dan ukuran huruf
    Karakter huruf  dan ukuran huruf dalam slide harus proporsional dan sesuai dengan ilustrasi, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.                  
b. Penyampaian presentasi
Berikut ini adalah teknik presentasi yang perlu diperhatikan saat akan menyampaikan presentasi, yaitu:
  1. Persiapkan Diri
    a. Sering latihan
    Semakin banyak melakukan latihan, maka akan semakin mahir dalam presentasi. Suatu kebolehan atau skill bisa didapatkan jika sering berlatih.
    b. Penampilan
    Menjaga penampilan pada saat presentasi juga sangat penting. Penampilan seseorang dapat meningkatkan rasa percaya diri.
  2. Persiapkan Materi dan Bahan
    a. Tentukan point-point penting (bukan slide yang penuh tulisan)
    b. Kuasai materi (menjabarkan secara lisan point tersebut)
    c. Siapkan contoh pendukung
    d. Susun materi dengan terstruktur
  3. Cara Penyampaian
    a. Santai, sopan, dan tidak terburu-buru
    b. Intonasi dan bahasa tubuh
    c. Interaksi
    d. Bahasa yang mudah
    e. Selipkan selingan atau humor
     
c. Struktur Presentasi
  1. Pembuka
    Pembuka sangat penting karena di sinilah kesempatan untuk menarik perhatian audiens tentang apa yang akan disampaikan, membangun kredibilitas Anda sebagai presenter bahwa Anda adalah orang tepat dan patut didengarkan, dan menyampaikan garis-garis besar presentasi.
  2. Isi
    Isi dari presentasi yang sudah dipersiapkan akan memudahkan dalam menyusun pembuka dan penutupnya. Dari topik yang ingin disampaikan cobalah untuk menguraikannya dalam beberapa poin utama. Kemudian dari poin-poin itu kembangkan lagi menjadi sub-poin. Jangan lupa untuk memperhitungkan lama atau waktu yang ingin digunakan untuk presentasi, kira-kira berapa menit yang dibutuhkan untuk menyampaikan satu poin utama.
  3. Penutup
    Untuk menimbulkan kesan yang menarik, maka penutup harus menimbulkan kesan terakhir yang mendalam sehingga akan diingat oleh audiens.

D.  Syarat-Syarat Presentasi
Adapun syarat-syarat presentasi sebagai berikut :
  1. Menguasai materi dan bahasa dengan baik
  2. Mempunyai keberanian
  3. Memiliki ketenangan sikap
  4. Sanggup menampilkan gagasan secara lancar dan teratur
  5. Sanggup mengadakan reaksi yang cepat dan tepat terhadap situasi apapun yang mungkin timbul saat presentasi
  6. Memperlihatkan sikap yang tidak kaku atau canggung

E.  Ciri-Ciri Presentasi yang Baik dan Benar
  1. Penyampain dengan semangat dan siap mental
    Kadar semangat harus disesuaikan, tidak terlalu monoton ataupun terlalu semangat, karena mempengaruhi kesan terhadap audiens. Sikap mental juga harus di perkuat agar tidak merusak konsentrasi.
  2. Kejelasan berbicara di depan audiensAlat pembicara harus disesuaikan dengan kondisi ruangan agar suara tidak terdengar samar-samar, tidak jelas atau terlalu keras. Bantuan pengeras suara hendaknya di perhatikan terlebih dahulu sebelum presentasi di mulai.
  3. Disajikan secara sistematis
    Kesistematisan penyajian mempengaruhi konsentrasi sehingga membuat dampak pemahaman audiens.
  4. Memberi argumen yang dapat diterima
    Argumen hendaknya dapat diterima oleh audiens dan tidak bersifat ambigu. Argumen biasanya disampaikan pada sesi tanya jawab.
  5. Slide dapat terbaca dan menarik
    Slide yang terbaca ataupun slide menarik harus berjalan secara relevan. Selain itu, slide harus sesuai, bervariasi, ilustrasi tiap slide harus sesuai, profesional penggunaan multimedia, pemilihan ukuran dan jenis huruf, pemunculan peta konsep, penyesuaian komposisi warna.
  6. Kontak mata dengan audiens
    Agar penyampaian presentasi tidak berdampak buruk, maka kontak mata harus disesuaikan dengan seluruh audiens.
  7. Melakukan gerak berbicara
    Gerakan pada saat penyampaian harus sesuai, presentasi yang terlalu kaku dan juga terlalu hiperaktif akan mempengaruhi penampilan anda.
  8. Penggunaan pakaian yang serasi
    Saat akan melakukan presentasi menjaga tampilan kewibawaan harus diperhatikan agar tidak mempengaruhi presentasi pembicara atau audiens.
  9. Memiliki sesi tanya jawab
    Sesi tanya jawab dapat menjadi kritik ataupun saran dari audiens serta menjadi komunikasi aktif antara pembicara dengan audiens. Dengan itu presentasi anda akan lebih hidup.
  10. Disampaikan secara tepat waktu
    Pembicara harus memperhatikan kondisi audiens. Jika presentasi terlalu singkat biasanya menimbulkan kesan kurang baik, karena materi yang di presentasikan mungkin belum di mengerti oleh para audiens. Sebaliknya, presentasi yang molor malah membuat para audiens terganggu dan merasa bosan.

F.  Jenis Presentasi
  1. Presentasi Dadakan (Impromptu)
    Pembicaraan impromptu merupakan jenis presentasi yang dilakukan secara mendadak tanpa persiapan  apapun. Dalam hal ini pembicara ditunjuk langsung untuk menyampaikan informasi kepada para pendengar, tanpa melakukan persiapan segala sesuatunya, baik itu mengenai tema pembicaraan maupun alat bantu yang digunakan, sehingga perasaan pembicara akan mengejutkan. Ada beberapa kelebihan dan kelemahan apabila menggunakan jenis presentasi dadakan atau impromptu.
    a. Kelebihan :
       1. Informasi yang disampaikan sesuai dengan perasaan pembicara yang sesungguhnya.
       2. Kata atau suara yang keluar merupakan hasil spontanitas.
       3. Membuat pembicara terus berpikir selama menyampaikan informasi.

    b. Kelemahan :
      1. Informasi yang disampaikan tersendat-sendat, karena membutuhkan waktu untuk berpikir dan mengolah kata.
     2. Tidak berurutan/sistematis dalam penyampaiannya, karena secara mendadak untuk menyampaikan informasi.
      3. Terjadi demam panggung, karena belum ada persiapan apapun mengenai apa yang harus disampaikan.
  2. Presentasi Naskah (Manuscript)
    Presentasi naskah merupakan jenis presentasi dimana dalam menyampaikan informasinya, seorang pembicara melakukannya dengan membaca naskah.
    a. Kelebihan :
        1. Penyampaian dilakukan secara berurut/sistematis.
        2. Kata yang keluar diungkapkan secara baik dan benar.
        3. Tidak terjadi kesalahan dalam penyampaiannya.

    b. Kelemahan :
        1. Pendengar akan merasa bosan dalam mendengarkannya.
        2. Bagi pendengar tidak termotivasi untuk mendengarkannya.
        3. Tidak menarik dalam menyampaikan informasinya.
      4. Terlalu sibuk akan membaca naskah sehingga tidak melakukan kontak  mata dengan pendengar seolah-olah acuh tak acuh terhadap pendengar.
  3. Presentasi Hafalan (Memoriter)
    Jenis presentasi yang dilakukan dengan cara menghapal dari teks yang telah disediakan. Berbeda dengan jenis manuscript, memoriter tidak menggunakan naskah dalam penyampaiannya, pembicara hanya melakukan persiapannya dengan menghafal dari teks dimana isinya mengenai informasi yang akan disampaikan. Kelebihan dan kelemahannya hampir sama dengan manuscript. Jenis ini sangat buruk untuk dilakukan, karena apabila melupakan kata-kata dari naskah maka presentasi yang dilakukan akan terjadi kegagalan.
  4. Presentasi Ekstempore
    Jenis presentasi ekstempore merupakan jenis presentasi yang paling baik untuk dilakukan dibanding jenis lainnya. Pembicara mempersiapkan materi dengan garis besarnya saja, kemudian pada saat presentasi akan dijabarkan secara mendetail.
    a. Kelebihan :
       1. Pembicara dapat menyampaikan informasi secara jelas, karena ada persiapan sebelumnya.
       2. Dapat menyampaikan secara sistematis/berurutan.
      3. Kemungkinan besar pembicara dalam menyampaikannya menarik perhatian pendengar, karena tidak berpedoman kepada naskah ataupun hafalan, tetapi tidak melenceng dari garis besar materi.
       4. Lebih leluasa dalam penyampaiannya.
       5. Pembicara dapat melakukan kontak mata dengan pendengar, sehingga akan terlihat apakah pesan yang disampaikan menarik atau tidak.

    b. Kelemahan :
       1. Perlu memiliki wawasan yang cukup mengenai tema yang akan dibicarakan.
       2. Membutuhkan waktu yang lama.

Selain keempat jenis presentasi di atas. Adapula beberapa jenis-jenis presentasi sebagai berikut :
a. Oral        : Presentasi yang dilakukan dengan cara berbicara langsung kepada audience
b. Visual    : Presentasi yang menggunakan tampilan, contoh Ms.Power Point
c. Teksual  : Presentasi yang menggunakan teks atau selebaran.

Semoga bermanfaat bagi yang membaca👍😉

Jumat, 29 November 2019

power point/ presentasi


Materi Tentang Power Point 

Image result for logo smk negeri 2 karimun
Selamat datang di blog saya
Dari SMKN 2 KARIMUN
Kepulauan Riau

Pengertian Microsoft PowerPoint

pengertian microsoft powerpoint adalah
Microsoft PowerPoint adalah software yang dipakai untuk merancang bahan presentasi dalam bentuk slide. Menurut Susilana, PowerPoint merupakan program aplikasi presentasi dalam komputer. Dengan bantuan software tersebut, seseorang bisa membuat bentuk presentasi profesional dengan mudah dimana presentasi tersebut dapat digunakan sebagai bahan pembelajaran.
Dennis Austin dan Bob Gaskins adalah dua orang yang pertama kali mengembangkan program ini. Kala itu, Microsoft PowerPoint digunakan sebagai presenter oleh perusahaan Forethought, Inc. dan kemudian namanya diubah menjadi PowerPoint. PowerPoint menjadi aplikasi Microsoft Office yang paling banyak digunakan selain Microsoft Word dan Excel.

Fungsi Microsoft PowerPoint

Setiap program tentu diciptakan dengan tujuan yang jelas, tidak terkecuali PowerPoint. Program atau software ini mempunyai beragam fungsi dan manfaat, antara lain:
  • Memudahkan pengguna mengatur materi yang hendak disampaikan.
  • Membuat audience lebih gampang memahami materi presentasi karena hanya menampilkan poin-poin utama yang disuguhkan dalam bentuk slide.
  • Membuat penyajian materi lebih berkesan, apalagi jika pengguna menambahkan animasi-animasi di dalamnya. Sebab, pada kasus yang sering ditemui, audience kurang fokus dan bosan apabila materi nan ditampilkan monoton.

Kelebihan & Kekurangan Microsoft PowerPoint

Seperti halnya program aplikasi yang lain, PowerPoint juga memiliki kelebihan dan kekurangan, di antaranya:

A. Kelebihan

memudahkan presentasi
1. Memudahkan Pengguna Membuat Slide Presentasi
Microsoft PowerPoint memudahkan seseorang yang sering melakukan presentasi di depan umum, terutama memakai alat bantu seperti screen projector. Dengan software tersebut, Anda bisa menyiapkan slide presentasi yang berkualitas dalam hitungan jam, bahkan menit.
2. Dilengkapi Beragam Tools 
Dalam aplikasi PowerPoint terdapat berbagai tools, seperti text art, image import, animation import, video import dan lain-lain yang akan membuat slide terlihat menarik. Tak hanya itu, keberadaan fitur-fitur tersebut juga berguna bagi yang ingin menyisipkan suara untuk menghasilkan slide yang lebih hidup dan membangkitkan emosi tertentu saat dipresentasikan.
3. Template Bervariasi
Template merupakan salah satu fitur yang terdapat pada PowerPoint. Template digunakan sebagai latar belakang untuk mempercantik tampilan presentasi. Tidak hanya satu, backgroundyang disediakannya bervariasi. Sehingga, pengguna bebas mengkreasikan slide dan tidak terfokus pada satu bentuk tampilan.
4. Dapat Diexport ke PDF
Ketika hendak mempresentasikan sesuatu, tentu Anda memberikan selebaran atau pegangan pada para audience supaya mereka memahami poin-poin yang sedang dibahas. Tapi, kadang beberapa dari mereka tidak menggunakan platform Microsoft, sehingga file yang telah didistribusikan tidak bisa dibuka.
Nah, dengan adanya fitur ini, setiap audience dapat melihat dokumen yang dibagikan. Di samping itu, fitur export file ke PDF sangat berguna bila Anda akan mem-print slide. Apalagi, format PDF telah disupport oleh berbagai platform, sehingga Anda bisa mencetaknya melalui platform dan mesin apa saja.
5. Memiliki Fitur Kolaborasi
Ketika dikejar-kejar deadline, pasti Anda amat membutuhkan pertolongan untuk menyelesaikannya, bukan? Tidak perlu khawatir karena software PowerPoint mempunyai fitur kolaborasi yang memungkinkan seseorang bisa mengedit file presentasi secara bersamaan dari komputer berbeda. Sehingga, proses pengerjaan slide menjadi lebih cepat dan mudah.
6. Terdapat Fitur Cloud Service
Saat ini, Microsoft sedang gencar-gencarnya berupaya untuk memperkenalkan produk mereka, yakni One Cloud Service. Tak mau kalah dari kompetitornya, seperti Dropbox dan Google. Microsoft pun sengaja menyematkan embedded service dari program tersebut ke Microsoft PowerPoint dengan menyediakan opsi save to one cloud dan menerapkannya sebagai default penyimpanan sebelum pengguna menaruhnya ke local storage.
7. Fitur Authoring Sangat Advanced
Microsoft PowerPoint menawarkan berbagai solusi untuk memproteksi dokumen dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab, yakni dengan fitur authorisasi. Pengguna bisa menandai, memberi kata sandi sampai mengenkripsi file yang telah dibuat menggunakan aplikasi tersebut.

B. Kekurangan

hanya dapat digunakan di platform windows
1. Hanya Bisa Digunakan Pada Platform Microsoft
Software pengolah data presentasi itu hanya dapat dioperasikan pada platform Windows. Microsoft juga belum mengeluarkan software tersebut untuk OS lain, seperti Mac dan Linux. Sehingga, pekerjaan yang telah Anda rampungkan dengan PowerPoint tidak bisa diakses memakai platform selain Windows.
2. Ketidakstabilan Dokumen Pada Tiap Versi
Kekurangan yang satu ini kerap dijumpai pada software-software nan dikembangkan oleh Microsoft. Biasanya, file yang dibuat pada versi lama, misalnya tahun 2007 tidak bisa digunakan secara sempurna di versi 2010, begitu sebaliknya.
3. Harga Terlalu Mahal
Aplikasi ini terbilang mahal, khususnya untuk pelajar, mahasiswa dan pemilik usaha kecil. Sebab, Microsoft memang mengeluarkannya untuk konsumen yang berasal dari kalangan pengusaha serta perusahaan besar. Tapi, dengan support dan pembaharuan software yang terus dilakukan, membuat produk mereka tetap dipakai oleh sebagian besar masyarakat.
4. Tergolong Program yang Berat
Untuk bisa mengoperasikan PowerPoint, komputer harus mempunyai spesifikasi yang baik. PC jadul dengan spesifikasi perangkat keras yang rendah akan kesulitan dalam menjalankannya, bahkan mungkin mengalami hang atau crash.


Selamat Menikmat Semoga Bermanfaat Bagi Yang Membaca .....
Maaf Bila Ada Kesalah dalam blog saya